Pages

4/25/2013

Model Atap Rumah Minimalis


Model Atap Rumah Minimalis 

model atap rumah minimalis


Atap rumah merupakan elemen dasar dari sebuah rumah karena berfungsi untuk melindungi penghuni rumah dari panas, hujan dan dingin. Oleh karena itu anda perlu mengetahui model atap rumah minimalis sebelum membangun rumah minimalis. Yang harus diperhatikan dari atap rumah adalah konstruksi atap dan bahan yang akan dijadikan atap rumah. Kesalahan dalam memilih atap rumah akan menyebabkan kerusakan dikemudian hari.

Selain fungsi melindungi, atap rumah juga berfungsi sebagai pengindah dan penyantik tampilan rumah minimalis anda. Atap rumah yang pas dengan desain rumah akan menghasilkan perpaduan yang indah dan elegan. Untuk zaman sekarang sangat banyak variasi atap rumah, terutama untuk model rumah minimalis. Atap rumah zaman dahulu lebih seragam dari segi warnanya, tapi sekarang atap rumah itu bisa dengan berbagai warna pilihan. Selain itu kualitas atap seperti dari genteng harus benar-benar diperhatikan.
Unsur dan Bahan model atap rumah minimalis

Unsur dan Bahan Untuk Model Atap Rumah Model Minimalis

Unsur yang membentuk sebuah atap rumah minimalis, diantaranya: kerangka atap atau kuda-kuda (terbuat dari kayu atau bisa juga dari campuran baja ringan), wuwungan dari kayu, aluminium foil, talang dan laping tile. Semua itu dibutuhkan untuk membuat sebuah atap rumah yang sempurna. Pemasangan komponen-komponen diatas harus dilakukan secara hati-hati agar tidak bocor dan tidak salah perhitungan.


model atap rumah minimalis
model atap rumah minimalis















Kebanyakan penduduk Indonesia saat ini menjadikan genteng sebagai atap rumah. Perlu anda ketahui bahwa genteng juga banyak jenisnya berdasarkan kualitasnya. Tentunya semakin berkualitas gentengnya harganya akan semakin mahal. Beberapa bahan yang biasanya digunakan sebagai atap rumah yaitu: genteng (misalnya: genteng metal, genteng tanah liat, genteng aspal, genteng keramik, genteng kaca, genteng serat fiber dan dak beton), PVC (Polyvinyl Chloride), Polycarbonate beton bertulang, sirap, dan kain terpal. Kain terpal biasanya digunakan untuk atap balkon dan jendela. Semua bahan tersebut memiliki kualitas dan harga yang bervariasi. Jika anda kurang memahami bahan-bahan di atas anda bisa berkonsultasi dengan orang yang akan membangun rumah anda.

Desain dan Warna untuk model atap rumah minimalis

Desain atap rumah minimalis biasanya memiliki seni dan keindahan tersendiri. Bentuk atap untuk rumah minimalis tidak harus simetris, anda bisa memberikan variasi. Misalnya ada yang tinggi sebelah ada yang agak rendah, panjang ke depan dan kebelakang tidak sama. Lalu untuk tahap finishing anda harus mengecat genteng dengan cat yang tahan air. Warna dari cat, anda bisa sesuaikan dengan keinginan anda, yang pasti harus matching dengan warna cat dinding rumah anda. Pilihlah cat yang berkualitas  yang bisa tahan air dan tahan terhadap segala cuaca agar atap rumah anda tetap terlihat segar dan tidak kusam

Penting Diingat

model atap rumah minimalis
Pemasangan Atap Harus Rapih
Perlu anda ingat pemasangan atap rumah yang tidak baik atau asal-asalan dan tidak profesional akan menimbulkan bencana bagi anda dan keluarga dikemudian hari. Karena itu, anda perlu ikut serta dalam mengawasi pemasangan atap rumah. Jika suatu saat atap anda bocor ketika hujan, air akan merembes kelangit-langit dan dinding rumah anda. Jamur dan lumut akan tumbuh didaerah rembesan air yang lembab dan menyebabkan dinding rumah menjadi ada bercak-bercak hitam. Jamur dan lumut dapat membuat dinding dan langit-langit serta kayu pada atap rumah anda rusak dan keropos. Selain itu jika kebocoran sudah parah, air hujan akan menetes dan membasahi barang-barang elektronik anda, dan ini sangat berbahaya. Jika demikian, kerugiannya tentu tidak ternilai lagi. Karenanya, pilihlah desain dan bahan atap rumah yang baik dan pastikan pengerjaan pemasangan atap rumah anda dilakukan oleh tukang bangunan yang teliti profesional.

Semoga sedikit sharing tentan modelatap rumah minimalis ini bermanfaat untuk anda. Terimakasih